Wednesday, December 9, 2009

Korupsi dan Integritas

Istirahat siang, sambil makan bubur sum-sum, setel TV bentar, ngelirik-lirik TvOne dan Metro TV, berita nya sama, demonstrasi, mahasiswa, kumpulan massa, dan kemacetan, oo .. hari ini adalah peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia. Momennya memang pas banget, apalagi setelah adanya kasus "Perampokan" (pinjam istilah Bp. JK) dana Bank Century, yang sampai sekarang belum tuntas permasalahannya.

Korupsi, selain menimbulkan ketidak efisienan dalam pembangunan juga berakibat pada distorsi di dalam ranah publik. Tapi lebih dari itu, mengapa korupsi bukanlah sebuah masalah yang sepele, karena korupsi erat kaitannya dengan integritas.Integritas seseorang dan integritas sebuah bangsa.

Bayangkan saja, Transparency International Indonesia merilis peringkat indeks korupsi (IPK) Indonesia pada tahun 2009 berada pada posisi 111. Posisi Indonesia ini naik dari posisi tahun 2008 yakni di peringkat 126. Serta posisi ke 5 di ASEAN.

Kita memang sedang merindukan pemimpin, pemimpin yang memiliki integritas, bukan sekadar pandai. Tapi bicara soal pemimpin, maka kita juga adalah pemimpin, dan setiap pemimpin akan dimintai pertanggung jawabannya kelak di akhirat.

pic courtesy: Flickr

No comments:

Post a Comment